Cara lulus CPNS – Peminat lowongan kerja PNS tak pernah surut dari tahun ke tahun, karena bagi para peserta jenjang karir sebagai PNS sangat menjanjikan. 

Maka dari itu, para peserta rela belajar dari siang hari hingga malam agar bisa lulus tes CPNS. Karena banyaknya peminat, maka setiap peserta harus menghadapi kemungkinan tidak lulus ujian SKD maupun SKB CPNS. 

Dalam tes CPNS terdapat 2 sesi ujian, yaitu SKD yang merupakan kependekan dari Seleksi Kompetensi Dasar. SKD dibagi menjadi tiga yaitu Tes Wawasan Kebangsaaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP). 

Untuk tingkat kesulitan soal yang cukup tinggi terdapat di materi TKP, sehingga banyak peserta yang gugur dalam TKP. Sedangkan SKB adalah Seleksi Kompetensi Bidang. 

cara lulus tes CPNS

Mengingat tes CPNS ini dilakukan oleh jutaan orang dari seluruh Indonesia, peserta harus mempunyai strategi dan cara belajar. Di bawah ini terdapat beberapa cara belajar agar lulus tes CPNS.

Cara Lulus CPNS

Banyak sekali cara yang bisa dilakukan demi lulus tes CPNS, namun apakah yang kamu lakukan itu sudah efektif? nah berikut ini adalah beberapa cara belajar agar lulus CPNS dengan mudah.

  1. Mengatur Waktu Belajar

Cara lulus CPNS yang pertama adalah mengatus waktu belajar. Apabila peserta adalah seseorang yang memiliki banyak kegiatan, sebaiknya lakukanlah terlebih dahulu pekerjaan pokok atau yang biasa disebut skala prioritas. 

Lalu apabila sekiranya sudah memiliki waktu senggang, gunakanlah waktu tersebut untuk belajar. 

Cara mengatur waktu ini berguna agar pikiran peserta tidak terbagi antara pekerjaan yang biasa dilakukan dengan kegiatan belajar.

Pada hari h tes CPNS peserta harap memperhatikan tempat dan jarak dari rumah ke lokasi ujian. Kemudian hitung dan perkirakan waktu yang pas agar sampai ke tempat ujian. 

Jika memungkinkan, tiba di tempat ujian lebih cepat dari jadwal supaya tidak kelelahan dan bisa menjalani ujian dengan kondisi prima.

  1. Membuat Jadwal Belajar

Cara lulus CPNS kedua yaitu dengan mengatur waktu dan skala prioritas sudah dilakukan, selanjutnya peserta membuat jadwal belajar secara intensif. Minimal dalam 1 hari 1-2 jam. 

Namun semakin sering peserta belajar, semakin matang pula persiapan peserta dalam menghadapi tes CPNS ini. Dan juga semakin memperbesar pula peluang peserta untuk lulus tes CPNS.

Terapkan meluangkan waktu sebelum tidur 15 menit, dan ketika bangun tidur 15 menit untuk belajar. Setelah waktu sekitar 3 bulan tambah intensitas waktu belajar jadi 1 jam sebelum tidur dan 1 jam setelah bangun tidur. 

Seminggu sebelum ujian, luangkan waktu minimal 2–3 jam untuk pendalaman konsep yang telah dipelajari.

Tujuan dibuatnya jadwal belajar agar peserta lebih disiplin dan berkonsentrasi dalam mempelajari materi soal maupun kisi-kisi. 

  1. Belajar Dengan Waktu Secukupnya

Lamanya waktu belajar bisa memakan tenaga juga membuat mudah lelah. Jika tubuh terasa lelah semua materi yang sudah dipelajari tidak akan teringat dengan baik.

Istirahat 10-30 menit diantara waktu belajar sangat penting agar pikiran peserta tetap fresh dan tenaga yang dimiliki tidak terkuras.

  1. Rajin Berlatih Soal Tes

Berlatih soal adalah cara lulus CPNS yang utama untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi soal soal tes CPNS. Soal-soal tersebut dapat ditemukan di internet, melalui buku soal, atau aplikasi yang menyediakan soal CPNS. 

Disarankan peserta agar mempelajari soal CPNS dari soal sekitar 3-5 tahun sebelumnya.

Biasanya pola soal tidak jauh dari soal tes di tahun-tahun sebelumnya. Maka dari itu, peserta dapat terbiasa untuk memecahkan soal dan melihat formasi soal CPNS. 

Karena sudah terbiasa, peserta menjadi lebih siap untuk menghadapinya.

Seperti yang diketahui dalam tes CPNS peserta akan melakukan dua kali tes, tes SKD (Seleksi Kemampuan Dasar) dan SKB (Seleksi Kemampuan Bidang). 

Selain berlatih soal, cara lulus CPNS lainnya adalah peserta disarankan untuk mencari tahu terkait kisi kisi dan materi tes CPNS tahun sebelumnya. 

Ini bisa menambah wawasan dan pengetahuan peserta. Dan lakukanlah berlatih soal, riset kisi-kisi dan materi ini jauh sebelum hari H tes dilakukan.

cara belajar agar lulus CPNS
  1. Berhenti Belajar Sebelum Hari H Tes

Apabila sudah mendekati hari H, segerakan merehat dari berpikir, hindari bentuk fisik dari latihan soal, alat tulis dan semua hal yang peserta gunakan untuk belajar. 

Hal ini dilakukan agar ketika tes tiba pikiran peserta tidak menjadi terlalu cemas dan yang perlu diingat adalah peserta stop membuka buku kalau sudah merasa yakin akan pembelajaran yang dilakukan sebelumnya.

Peserta perlu mengetahui kalau ujian SKD nantinya bakal dikerjakan menggunakan sistem CAT yang dimana membutuhkan konsentrasi penuh dan kondisi badan yang baik.

  1. Memakan Makanan Sehat Dan Selalu Terhidrasi

Cara lulus CPNS selain belajar adalah menjaga kesehatan tubuh. Selain otak yang diberi makan, kondisi asupan badan pun juga harus tetap diperhatikan. Ini cara mudah dan penting juga harus dilakukan oleh peserta, yaitu perbanyak minum air mineral dan makan sehat juga bernutrisi. 

Apabila badan cukup terhidrasi, perasaan juga menjadi baik jadi otak akan bekerja dengan maksimal. Makan biji-bijian, buah, ikan, dan daging merah. 

Hindari makanan dan minuman yang manis saat ingin tes, karena hal ini akan menimbulkan energi tubuh yang menurun dalam kurun waktu satu jam..

  1. Membuat Strategi Dalam Menjawab Soal

Cara lulus CPNS selanjutnya yaitu peserta perlu membuat strategi untuk menjawab soal-soal tertentu. Salah satunya mengerjakan soal yang lebih mudah terlebih dahulu. 

Karena dalam mengerjakan soal bukan hanya tepat saja yang harus diperhatikan namun kecepatan dalam menjawab soal juga harus diperhatikan. 

Hal ini dikarenakan adanya waktu pengerjaan soal. Sedangkan peserta harus menjawab dengan benar dengan waktu yang sesuai. 

Untuk bisa melakukan hal tersebut, sama halnya dengan poin keempat yaitu peserta harus sering melakukan latihan soal. 

Cara mengukur kecepatan waktu saat peserta menjawab soal, peserta dapat melakukan simulasi dengan memasang timer saat mengerjakan sebuah soal. 

Dan melakukan simulasi seolah-olah sedang melakukan tes sungguhan.

Apabila peserta membutuhkan waktu lama dalam mengerjakan soal, artinya peserta masih perlu latihan soal dengan menggunakan timer agar bisa mengerjakan soal secepat dan seakurat mungkin.

Strategi yang dimaksud sebagai contoh berikut. Untuk soal yang terkonteks berupa bacaan, dan apabila yang ditanyakan adalah pokok pikiran, cukup baca kalimat bagian pertama, akhir atau tengah dan cukup baca dengan cepat dan singkat.

Lalu untuk soal berbentuk cerita dalam matematika dan penalaran, ini harus dilakukan dengan analisis khusus.

Pointnya harus bisa menyederhanakan persoalan dengan cepat, dan menghitung dengan cepat. Saat sedang menjawab soal TKP, imajinasikan kalau peserta adalah pemerintah yang sedang mencari pelopor negara. 

Orang seperti apa yang ingin dicari jika peserta memposisikan dirinya sebagai pemerintah? Maka itu adalah jawaban terbaiknya. Fokuskan agar jawaban lugas, positif, namun tetap konsisten.

Untungnya, dalam sistem CAT, peserta dapat menandai soal yang sekiranya ragu akan jawaban benar atau salahnya. 

Jadi, jika peserta masih memiliki waktu yang tersisa, peserta dapat memeriksa ulang beberapa soal yang masih ragu. 

cara lulus CAT CPNS
  1. Berdoa dan Optimis

Apabila semua usaha sudah peserta lakukan, cara lulus CPNS yang terakhir adalah berdoa kepada-Nya dan juga optimis pada diri sendiri. Yakin dengan kemampuan diri sendiri.

Berdoa agar diberikan kemudahan dalam mengerjakan ujian. Mintalah doa orangtua sebelum berangkat dan menjalani proses seleksi dengan sebaik mungkin. 

Apapun hasilnya, percaya kalau itu adalah yang terbaik menurut-Nya. 

Cara Lulus CAT CPNS

  1. Menguasai Bidang Teknologi

Hal terpenting dalam menghadapi tes CPNS adalah menguasai komputer atau bidang teknologi. Karena pada dasarnya CAT CPNS menggunakan komputer. 

  1. Menguasai Materi

Seperti yang sudah dijelaskan di pembahasan sebelumnya, CPNS terdiri dari 3 seleksi ujian yaitu TWK, TIU, dan TKP. Peserta harap kuasai ketiga tersebut.

  1. Melengkapi Dokumen Berupa Soft Copy

Hal tersebut menjadi point plus untuk peserta karena sudah melengkapi berkas dokumen.

  1. Mempunyai Tekad

Mengikuti tes CPNS harus memiliki semangat, harapan dan motivasi yang tinggi. 

  1. Meminta Doa dan Restu Orang Tua

Demikian 8 Cara Lulus CPNS dan CAT CPNS. Hal yang harus peserta perhatikan dan lakukan adalah rutin belajar dan bukan belajar satu malam sebelum hari H tes CPNS. Tidak hanya itu, masih banyak strategi belajar yang tentunya bisa kamu dapatkan dengan mengikuti kursus tes CPNS di norwest.co.id dengan mengisi form diatas ini. Dengan kursus di norwest.co.id kamu akan diajarkan cara & strategi belajar yang bisa membantumu agar lulus tes CPNS tahun 2022.

Silahkan mengisi biodata pada form dibawah ini untuk mengikuti kursus selanjutnya mengenai cara lulus CPNS dan CAT CPNS.